PEMBAHARUAN
06 November 2023
Final Cut Pro membawa proses pengeditan pada Mac dan iPad ke tingkat selanjutnya dengan fitur baru yang canggih
Pembaruan ini merampingkan proses pengeditan dengan peningkatan pada navigasi garis waktu, konten dalam aplikasi yang diperluas, dan rekaman voiceover
Hari ini, Apple mengumumkan pembaruan untuk Final Cut Pro di Mac dan iPad, menawarkan fitur baru yang canggih untuk merampingkan alur kerja. Final Cut Pro kini menyertakan peningkatan pada navigasi dan pengaturan garis waktu, serta cara baru untuk menyederhanakan pengeditan yang rumit. Aplikasi ini memanfaatkan performa efisiensi daya dari Apple silicon serta model pembelajaran mesin yang baru untuk Object Tracker, serta kecepatan ekspor lebih ditingkatkan lagi di model Mac yang ditenagai oleh beberapa engine media.1 Final Cut Pro untuk iPad menghadirkan fitur baru untuk lebih meningkatkan lagi pengalaman pengeditan Multi-Touch portabel, termasuk dukungan untuk rekaman voiceover, opsi konten di dalam aplikasi yang diperluas, preset penyesuaian warna yang lebih banyak, serta peningkatan alur kerja. Pembaruan Final Cut Pro ini akan tersedia akhir bulan ini di App Store.
Yang Baru di Final Cut Pro untuk Mac
Pembaruan terkini Final Cut Pro untuk Mac menawarkan fitur baru bagi kreator untuk menyederhanakan pengeditan yang rumit dan meningkatkan kecepatan ekspor.
Fitur Pengaturan yang Canggih
Untuk memastikan kreator menjaga alur mereka saat mengedit garis waktu yang rumit, Final Cut Pro memperkenalkan pengguliran garis waktu secara otomatis, yang memudahkan pengguna untuk tetap fokus dengan menjaga klipnya tetap terlihat di bawah playhead selama pemutaran. Editor dapat secara dinamis menyesuaikan tampilan garis waktu selama pemutaran dengan menggunakan fitur Zoom atau pintasan di papan ketik.
Pembaruan ini juga akan memungkinkan editor untuk melihat pengaturan garis waktunya secara sekilas dan dengan mudah membedakan klip berdasarkan peran yang ditetapkan, meningkatkan pengalaman melihat warna peran video dan audio. Warna yang berbeda juga membuat pengguna dapat mengidentifikasi dan menyoroti klip berdasarkan perannya menggunakan indeks garis waktu.
Editor kini dapat bekerja secara lebih efisien dibandingkan sebelumnya dengan kemampuan untuk membersihkan bagian kompleks dari garis waktu secara cepat, dan dapat menyempurnakan pengeditan dengan menggabungkan grup klip terhubung yang saling bertumpuk ke dalam satu alur cerita yang terhubung. Untuk lebih merampingkan pengaturan, editor juga dapat menggabungkan klip yang terhubung dengan alur cerita terhubung yang sudah ada.
Optimisasi Lebih Lanjut untuk Apple silicon
Kreator video profesional sering mengerjakan beberapa proyek sekaligus, dan dengan pembaruan ini, proses ekspor proyek kini dapat dilakukan lebih cepat lagi dari sebelumnya. Pengguna dapat meningkatkan kecepatan ekspor H.264 dan HEVC dengan secara otomatis mengirimkan segmen video ke engine media yang tersedia untuk pemrosesan simultan.
Pelacakan objek kini menawarkan berbagai kemungkinan untuk menciptakan efek yang luar biasa dengan model pembelajaran mesin yang baru. Hasilnya lebih baik saat menggunakan Object Tracker untuk menganalisis gerakan wajah dan objek lain di komputer Mac dengan Apple silicon. Final Cut Pro akan memilih analisis yang paling sesuai saat metode analisis diatur ke otomatis.
Yang Baru di Final Cut Pro untuk iPad
Pembaruan terkini Final Cut Pro untuk iPad menghadirkan serangkaian fitur canggih bagi kreator video untuk merekam, mengedit, menyelesaikan, dan membagikan, semuanya dari satu perangkat.
Kemampuan Voiceover Baru
Menambahkan audio langsung menjadi lebih mudah lagi dengan pembaruan ini. Kreator dapat dengan mudah merekam narasi dan audio langsung di garis waktu menggunakan mikrofon bawaan atau mikrofon eksternal pada iPad mereka. Pengguna dapat mengetuk rekam saat sedang memainkan garis waktu, atau menentukan titik tepat di mana mereka ingin mulai merekam voiceover dan menggunakan hitung mundur untuk memulai.
Manfaat Alur Kerja
Pengguna kini dapat mengaktifkan stabilisasi dalam mode kamera pro untuk mengurangi rekaman bergoyang untuk menghasilkan video yang lebih halus, atau menonaktifkannya untuk memberi penekanan pada aksi dan gerakan. Rekaman dapat diproses langsung ke dalam proyek, sehingga kreator dapat langsung mengedit lebih cepat dengan peningkatan yang baru seperti alur cerita terhubung.
Kreator dapat meningkatkan efisiensi mereka dengan menggabungkan grup klip atau alur cerita terhubung yang terpilih dan menyatukannya ke dalam satu alur cerita terhubung. Perintah grup baru ini menggabungkan kemampuan Magnetic Timeline dengan klip terhubung, dan mengatur garis waktu.
Pintasan papan ketik baru untuk voiceover dan pengelompokan klip membantu meningkatkan kecepatan pengeditan. Pengguna kini dapat memberikan sentuhan akhir untuk video mereka dengan serangkaian preset penyesuaian warna baru yang menawan dan pilihan judul dan generator baru untuk mendapatkan tampilan yang sempurna.
Final Cut Pro untuk iPad juga mendukung kemampuan untuk mengimpor proyek yang dibuat di iMovie untuk iOS. Selain itu, pengguna iPad juga dapat mengekspor proyek Final Cut Pro mereka ke Mac untuk mengakses lebih banyak fitur, seperti koreksi warna tingkat lanjut dan pilihan konten pihak ketiga yang diperluas.2
Harga dan Ketersediaan
- Final Cut Pro 10.7 akan tersedia akhir bulan ini sebagai pembaruan gratis untuk pengguna saat ini, dan dengan harga Rp4.999.000 untuk pengguna baru di App Store Mac. Seluruh pengguna dapat mengunduh percobaan gratis Final Cut Pro selama 90 hari. Untuk informasi lebih lengkap, kunjungi apple.com/final-cut-pro/id.
- Final Cut Pro untuk iPad 1.3 akan tersedia akhir bulan ini sebagai pembaruan gratis untuk pengguna saat ini, dan tersedia di App Store dengan harga Rp79.000 per bulan atau Rp790.000 per tahun dengan percobaan gratis satu bulan. Final Cut Pro kompatibel dengan model iPad chip M1 atau lebih baru, dan memerlukan iPadOS 16.6. Untuk informasi lebih lengkap, kunjungi apple.com/final-cut-pro-for-ipad.
Bagikan artikel
Media
-
Teks artikel ini
-
Gambar dalam artikel ini
- Memerlukan macOS Sonoma atau lebih baru, dan Mac dengan Apple M1 Max, M1 Ultra, M2 Max, M2 Ultra, atau M3 Max.
- Memerlukan iMovie untuk iOS 3.0 atau lebih baru, dan Final Cut Pro 10.7 atau lebih baru.