PEMBAHARUAN
25 Oktober 2023
Gerakan ketuk dua kali Apple Watch kini tersedia dengan watchOS 10.1
Gerakan ketuk dua kali baru untuk Apple Watch Series 9 dan Apple Watch Ultra 2 tersedia hari ini dengan watchOS 10.1, menghadirkan cara baru yang cepat dan praktis untuk berinteraksi dengan Apple Watch.
Dengan gerakan ketuk dua kali yang baru, pengguna dapat dengan mudah mengontrol Apple Watch Series 9 dan Apple Watch Ultra 2 dengan satu tangan saja, tanpa menyentuh layar. Pengguna dapat mengetukkan jari telunjuk dan ibu jari dengan cepat dua kali pada tangan yang mengenakan jam tangan untuk melakukan sebagian besar tindakan paling umum dengan cepat. Fitur baru ini melengkapi gerakan yang sudah ada seperti ketuk, gesek, angkat untuk membangunkan, dan tutup untuk mematikan suara yang membuat Apple Watch mudah dan intuitif untuk digunakan.
Pengalaman yang Praktis dan Begitu Memudahkan
Gerakan ketuk dua kali sangat membantu dalam situasi umum ketika tangan satunya sibuk, misalnya, saat menuntun anjing, memasak, atau memegang secangkir kopi.
Ketuk dua kali memungkinkan pengguna untuk memilih tindakan utama di berbagai macam aplikasi dan pemberitahuan watchOS, termasuk:
- Membuka Tumpukan Cerdas dari wajah jam apa pun dan menggulir di antara widget dalam tumpukan.
- Menjawab dan mengakhiri panggilan telepon.
- Melihat pesan dari pemberitahuan, menggulir pemberitahuan yang panjang dengan tambahan ketuk dua kali, membalas menggunakan dikte, dan mengirim pesan.
- Menjeda, melanjutkan, dan mengakhiri timer.
- Menghentikan dan melanjutkan stopwatch.
- Menunda alarm.
- Memutar dan menjeda musik, podcast, dan buku audio.
- Beralih ke tampilan Elevasi di aplikasi Kompas.
- Mengambil foto iPhone dengan Remote Kamera di aplikasi Kamera.
- Memulai atau menghentikan pengingat Olahraga otomatis.
- Melakukan tindakan utama dari pemberitahuan, seperti membalas pesan masuk dari aplikasi olahpesan dan menunda pengingat. termasuk dari aplikasi pihak ketiga.
Didukung oleh S9 SiP
Gerakan ketuk dua kali yang tersedia di Apple Watch Series 9 dan Apple Watch Ultra 2 didukung oleh S9 SiP, yang 25 persen lebih hemat daya dibandingkan generasi sebelumnya, dan Neural Engine 4-core baru, yang dapat melakukan tugas pembelajaran mesin dua kali lebih cepat.
Neural Engine memproses data dari akselerometer, giroskop, dan sensor jantung optik dengan algoritme pembelajaran mesin baru. Algoritme ini mendeteksi gerakan pergelangan tangan yang halus dan khas, serta perubahan aliran darah ketika jari telunjuk dan ibu jari melakukan ketukan dua kali.
Gerakan ketuk dua kali berfungsi kapan saja saat layar aktif, dan fitur ini tersedia sepanjang hari tanpa berpengaruh signifikan terhadap kekuatan baterai 18 jam pada Apple Watch Series 9 atau kekuatan baterai 36 jam pada Apple Watch Ultra 2.
Penyesuaian Gerakan Ketuk Dua Kali
Ketuk dua kali telah dirancang untuk secara otomatis memilih tindakan utama untuk sebagian besar aplikasi dan pemberitahuan. Dalam dua kasus, pengguna dapat memilih fungsi yang berbeda: menelusuri widget di Tumpukan Cerdas atau memilih widget pertama yang tersedia; dan memutar atau menjeda media selama sesi aktif, atau melompat ke trek berikutnya.
Ketersediaan
- watchOS 10.1 tersedia untuk Apple Watch Series 4 dan lebih baru mulai hari ini, dan memerlukan iPhone XS atau lebih baru yang menjalankan iOS 17.
- Gerakan ketuk dua kali diaktifkan secara default pada Apple Watch Series 9 dan Apple Watch Ultra 2 yang menjalankan watchOS 10.1, tanpa perlu pengaturan tambahan. Fitur ini dapat dinonaktifkan di pengaturan.
- Fitur ini tidak didukung di aplikasi dan pengalaman berikut ini: EKG, Detak Jantung, Oksigen Darah, Fokus Tidur, Walkie-Talkie, Peta (selama navigasi), Kesadaran (selama sesi aktif), fitur SOS (Darurat SOS, Deteksi Jatuh, Deteksi Tabrakan), dan Olahraga (selama sesi aktif).
Bagikan artikel
Media
-
Teks artikel ini
-
Gambar dalam artikel ini